zwani.com myspace graphic comments

SeaRch

JOGER

Joger, Salah Satu Ikon Souvenir Pulau Bali

This item was filled under [ Souvenir ]
Salah satu souvenir yang tidak terlupakan saat berkunjung ke Bali adalah berkunjung ke Pabrik Kata-Kata Joger yang berada di daerah Kuta, Bali. Sebuah tempat penjualan souvenir seperti t-shirt dan aneka souvenir lainnya.
Demi mengenang kebaikan Mr. Gerhard Seeger yang memberikan dana sebesar US $ 20.000 sebagai hadiah pernikahan JOseph Theodorus Wulianadi. Nama JOGER (huruf E-nya dibaca seperti “E” dalam menyebut “ENAK” atau “EKONOMI“) itu adalah penggabungan antara 2 huruf nama depan JOseph Theodorus Wulianadi dengan 3 huruf nama depan Mr. GERhard Seeger, di mana di samping memang benar-benar berbunyi baru (Source:jogerjelek.com).

Ketika memasuki pintu masuk outlet Joger, setiap pengunjung disapa dengan ramah dan ditempel sebuah stiker di bajunya sebagai tanda masuk outlet. Namun sebelum masuk anda harus bersabar menunggu giliran masuk karena didalam outlet dipenuhi pembeli.
Ada beberapa ruangan di dalam outlet, ada sebuah ruangan yang khusus memanjang berbagai macam t-shirt, ada sebuah ruangan yang memajang berbagai souvenir seperti mug, sandal, hiasan dinding, serta sebuah oleh-oleh unik berupa jam terbalik. Jam terbalik inilah menjadi salah satu oleh-oleh khas Joger karena satu-satunya tempat yang menjual jam terbalik di Indonesia.
Layaknya kaos Jangkrik85, Joger memberikan ciri khas tersendiri yaitu dengan desain kata-kata aneh dan unik. Selain itu sudah banyak jenis merchant yang ditawarkan. Namun perlu diingat bahwa Joger tidak dibuka cabang di tempat lain dan hanya di jual di Pabrik Kata-Kata Joger yang terletak di Kuta, Bali. Nah, selamat membeli oleh-oleh. Anda juga harus siap-siap kecewa karena stok terbatas dan beberapa ukuran terlalu besar buat tubuh anda.